International Diabetes Federation (IDF) dan World Health Organization (WHO) telah menetapkan tanggal 14 November sebagai Hari Diabetes sejak 1991.
Pada tahun 2007, Hari Diabetes ini resmi sebagai Hari Sedunia dalam agenda Persatuan Bangsa Bangsa (PBB). Hari Diabetes Sedunia (World Diabetes Day, WDD) diperingati untuk meningkatkan perhatian terhadap diabetes yang kejadiannya terus meningkat di dunia.
Tanggal 14 November merupakan tanggal kelahiran dari Frederick Banting. Ia bersama Charles Best berperan penting dalam penemuan insulin pada tahun 1922.
Diabetes merupakan penyakit atau kondisi di mana seseorang memiliki kadar gula yang terlalu tinggi dan jika berlangsung dengan waktu yang lama dapat menyebabkan masalah kesehatan. Diabetes merupakan penyebab utama kebutaan, gagal ginjal, serangan jantung, stroke, dan diamputasinya kaki. Terdapat tiga jenis diabetes yang paling sering dijumpai, yaitu diabetes tipe 1, tipe 2, dan diabetes gestational.
14 November Hari Diabetes Sedunia. Adapun tema Hari Diabetes Sedunia tahun 2018 adalah “The Family and Diabetes” yang memberikan pesan bahwa ampanye dan kegiatannya akan meliputi peran anggota keluarga dalam menunjang penanganan penyakit diabetes.
Tujuan dari tema tersebut antara lain mengenai, Dampak diabetes terhadap seluruh keluarga, Dukungan apa saja yang dibutuhkan dari masing-masing anggota keluarga, dan Menginformasikan peran anggota keluarga dalam penanganan, pencegahan, serta edukasi mengenai diabetes.
Hari Diabetes Sedunia diselenggarakan setiap tahunnya untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat mengenai tanda, gejala, dan pencegahan diabetes. Dengan mengangkat tema peran anggota keluarga, diharapkan setiap anggota keluarga dari penderita diabetes dapat secara aktif ikut terlibat dalam penanganan penyakit ini. (kn/cse)