NGRAMBE, NGAWI — Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Ngawi menjadi tuan rumah kegiatan Festival Wirakarya Kampung Kelir Pramuka tahun 2019 zona 9. Kegiatan ini berlangsung selama 4 hari dimulai hari ini, Selasa (19/03/2019).
Sebanyak 1.000 peserta berpartisipasi dalam kegiatan yang diselenggarakan di kawasan wisata Air Terjun Suwono, desa Hargomulyo, kecamatan Ngrambe, Ngawi.
Selain dari Ngawi sebagai tuan rumah, peserta juga berasal dari Kwarcab Bojonegoro, Kwarcab Tuban, dan Kwarcab Lamongan. Selama 4 hari anggota pramuka ini akan melaksanakan aksi pengecatan rumah warga beserta sarana umum, sosialisasi pola hidup bersih dan sehat (PHBS), pembuatan biopori, festival kecerdasan, dan pentas seni.
1.000 Peserta Ikuti Festival Wirakarya Kampung Kelir Pramuka 2019 di Air Terjun Suwono. Kegiatan dibuka secara resmi oleh Ketua Kwarcab Ngawi yang juga merupakan Wakil Bupati Ngawi, Ony Anwar mewakili Bupati Ngawi yang berhalangan hadir.
Informasi yang dihimpun redaksi, seluruh peserta berkesempatan untuk memenangkan medali dan trofi juara. Bagi peraih medali emas, berkesempatan untuk berlibur ke luar negeri, sedangkan peraih medali perak akan diberikan fasilitas liburan ke Yogyakarta. (kn/cse)