NGAWI – Kabupaten Ngawi, tepatnya di Gedung Olah Raga (GOR) Bung Hatta menjadi tempat penyelenggaraan Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Bola Voly tahun 2018 antar pelajar se Jawa Timur. Gladi Pembukaan Kejurprov Bola Voly 2018 di Kabupaten Ngawi ini dilakukan kemarin, Minggu (18/02/2018).
Gladi ini diikuti oleh Kapolres Ngawi beserta jajaran, anggota Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI), dan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kabupaten Ngawi.
Menurut rencana, pembukaan Kejurprov Bola Voly 2018 ini akan dilakukan pada hari Senin (19/02/2018) jam 14:00 WIB. Puluhan tim dari kabupaten dan kota seluruh Jawa Timur akan bertanding memperebutkan Piala Kapolda Jawa Timur.
Tentunya dengan kejuaraan ini akan mampu memberikan ruang bagi para pelajar yang berminat dalam olahraga bola voly untuk membuktikan bahwa mereka bisa berprestasi. Harapan kita semua semoga Ngawi akan mampu menjadi tuan rumah yang baik dan mampu meraih kemenangan. (en/kn)