NGAWI – Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Jawa Timur Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), Krismono melakukan kunjungan ke Lembaga Pemasyarakat (Lapas) IIB Ngawi, Kamis (06/-8/2020).
Kunjungannya ke Lapas Ngawi tersebut dalam rangka penyampaian penguatan pembangunan Zona Integritas (ZI) dan mengajak parag pegawai Lapas segera memulainya dengan penerapan hidup sederhana.
Sebagaimana keterangan dari Humas Kemenkumham Jatim, Krismono menyampaikan apresiasinya terhadap performa kantor dan pegawai Lapas Ngawi yang dinilai semakin baik. Namun demikian pihaknya mendorong agar terus melakukan perbaikan mendukung reformasi birokrasi.
“Namun itu (performa kantor dan pegawai) saja tidak cukup, perlu perubahan dan tata kelola yang baik secara administratif untuk mendukung reformasi birokrasi,” ujar Krismono seperti dilansir Humas Kemenkumham Jatim.
Dalam kesempatan tersebut, Kakanwil memberi masukkan bahwa misalnya untuk penyampaikan paparan harus apa yang sesuai fakta di lapangan. Menurutnya, foto pekerjaan menjadi bukti otentik namun demikian paparan juga harus menarik.
Lebih lanjut Krismono mengingatkan agar para pegawai Lapas Ngawi khususnya tidak mengedepankan gaya hidup mewah. Harus memili sense of crisis dengan hidup sederhana.
Ia berpesan bahwa jangan sampai membuat penyimpangan hanya karena ingin hidup mewah. Harus senantiasa bersyukur karena penghasilan yang didapatkan tetap meski dalam situasi yang sulit saat ini. (cse)