Kebakaran Gunung Lawu yang menelan korban nyawa sedikitnya 7 pendaki yang sebagian besar berasar dari Ngawi memang memilukan. Berikut ini merupakan Kronologis Kebakaran Lawu Yang Memakan Korban. Disampaikan laporan yang telah disebarluaskan melalui RRI Nasional, bahwa hari Minggu 18 Okt 2015 Pukul 13.40 bertempat di petak 73 Kph Gunung lawu telah terjadi kebakaran hutan diperkirakan akibat perapian/api unggun dari pendaki gunung yang ditinggal dan belum dipadamkan.
Kronologi kejadian :
- Jam 08.00 terlihat kepulan asap di sekitar Pos 3 cemoro sewu
- Jam 09.30 tim gabungan dari Perhutani dan masyarakat (masyarakat Cemoro sewu dan singo langu), serta anggota Koramil 0804/02 Plaosan dengan jumlah 10 orang menuju TKP untuk melaksanakan pemadaman
- Jam 13.40 mendapatkan informasi dari pendaki An Sdr Mansur Salim, 46 Th, alamat Ds Rowosari Kec Tembalang Kab Semarang Jateng bahwa telah menolong satu orang pendaki tepatnya antara Pos 4 dan Pos 3, kemudian juga mendapatkan informasi dari pendaki yang telah ditolong bahwa ada 5 orang korban lainnya
- Jam 14.00 Sdr Dita Kurniawan, 18 Th, pelajar SMK Yosonegoro Magetan, alamat Ds Candirejo Kec/Kab Magetan bersama Sdr Nur Dwi Kuncoro melaporkan bahwa pada hari Sabtu telah mendaki melalui Cemoro Kandang bersama jumlah 13 orang, namun 11 orang temannya belum diketahui keberadaanya (perkembangan terakhir 10 orang selamat 3 orang belum diketahui)
- Jam 14.00 tim gabungan menemukan 1 korban An Sdr Eko Nurhadi, 45 Th alamat Karangjati Ngawi dalam keadaan luka bakar 50% (perut, tangan dan wajah) selanjutnya dievakuasi menuju RSUD dr Sayidiman Magetan
- Sampai dgn Jam 18.00 tim gabungan TNI, Polri, Perhutani,BPBD, AGL (anak gunung lawu), masyarakat Cemoro Sewu dan Singolangu melaks penyisiran dan evakuasi
- Hasil penyisiran diperoleh infomasi sementara korban kebakaran hutan 9 orang, dengan rincian 7 orang meninggal, 2 orang dalam kondisi kritis masih dalam proses evakuasi diantara Pos 3 dan Pos 4
- Jam 18.45 satu korban An Sdri Novi Dwi Istiwati 18 Th, alamat Kel Beran RT 4 RW 1 Kec/Kab Ngawi ditemukan di antara Pos 3 dan Pos 4 mengalami luka bakar pada seluruh tubuh kondisi kritis
- Jam 19.58 satu korban An Sdr Nanang Setyo Utomo, 16 Th Kel Beran Kec/Kab Ngawi mengalami luka bakar kondisi kritis berhasil di evakuasi, kemudian meninggal dunia di RSUD dr Sayidiman Magetan
- Jam 20.42 Dua korban meninggal berhasil di evakuasi sementara belum dapat diidentifikasi
- Jam 23.50 satu korban meninggal berhasil di evakuasi belum dapat diidentifikasi dibawa ke RS dr Sayidiman Magetan
- Jam 00.20 satu korban meninggal berhasil di evakuasi belum dapat diidentifikasi di bawa ke RS dr Sayidiman Magetan
- Tgl 19-10-2015 Jam 05.00 2 orang korban meninggal belum dapat di evakuasi dikarenakan api membesar mendekati pos 2.
Dari hasil Kronologis Kebakaran Lawu Yang Memakan Korban diatas disampaikan bahwa ada 7 orang meninggal, 6 di lokasi kejadian dan 1 di RSUD dr Sayidiman Magetan.
- Sdr Marwan (ayah Sdr Nanang Setyo Utomo), 45 Th, Kel Beran Rt 4 Rw 1Kec/Kab Ngawi berada di Kamar Jenazah RSUD dr Sayidiman Magetan
- Sdr Nanang Setyo Utomo, 16 Th, pelajar SMK PGRI, Kel Beran Rt 4 Rw 1 Kec/Kab Ngawi, berada di Kamar jenazah RSUD dr Sayidiman Magetan
- Rita Septi Nurita, 21 Th, Ds/Kec Paron Rt 5 Rw 1 Kec/Kab Ngawi Mahasiswa Fak. Ekonomi
- Joko Prayitno, Jl. Asia Baru Rt 5 Rw 4 Kebon Jeruk Jakarta
Sementara 2 korban lain saat laporan ini diterima redaksi, kondisi dalam keadaan kritis dan dirujuk ke RS lain. Sdr Eko Nurhadi, 45 Th alamat Karangjati Ngawi mengalami luka bakar kondisi kritis, di rujuk ke RSUP dr Soedono Madiun dan Sdri Novi Dwi Istiwati 18 Th, almat Jl Rajawali Kel Beran RT 4 RW 1 Kec/Kab Ngawi
Mengalami luka bakar kondisi kritis dirujuk ke Rs Mawardi Solo
Sesuai laporan yang disampaikan, belum dapat diperkirakan kerugian material yang disebabkan tragedi ini.