NGAWI – Dalam upaya terus menggeliatkan pendidikan kepramukaan, perlu adanya peningkatan kualitas maupun kuantitas generasi muda melalui pertemuan dan kompetisi positif sebagai alat pendidikan.
Upaya Gerakan Pramuka SMA Negeri 2 Ngawi (Rakasmada) dalam hal ini adalah melaksanakan lomba bagi generasi muda yang di kemas dalam bentuk pertemuan dengan nama kegiatan Lomba RAKASMADA SCOUT COMPETITION (RASCO) tingkat penggalang se-Jawa Timur.
Seperti disampaikan oleh panitia, perlombaan yang dipertandingkan dalam Rakasmada Scout Competition Tingkat Penggalang se-Jawa Timur tahun 2018 ada 3 mata lomba, yakni Lomba Kreasi Baris Berbaris (LKBB), Pioneering, dan Scout Warrior.
Isna Azis selaku Ketua Panitia Rakasmada Scout Competition Tingkat Penggalang se-Jawa Timur menyebutkan bahwa metode pelaksanaan dalam kegiatan ini dibuat menarik dan menyenangkan dengan model kegiatan-kegiatan baru.
“Peserta lomba diharapkan akan merasa bahwa pramuka itu “luas, bebas, dan tertata,” ujar Isna Azis.
Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Minggu, 29 April 2018 ini bertema Obah Mamah, Ora Obah Mlumah bertempat di Bumi Perkemahan SMA Negeri 2 Ngawi dengan memperebutkan 17 Kategori Juara dengan piala Juara Umum I Bergilir dari Bupati Ngawi.
Untuk bisa mengikuti kegiatan Rakasmada Scout Competition Tingkat Penggalang se-Jawa Timur ini, peserta bisa mendaftar langsung ke SMA Negeri 2 Ngawi, Hari : Senin s.d. Jumat tanggal : 30 Maret 2018 s.d. 15 April 2018 pukul 08.00 s.d. 17.00 WIB. (Silakan Baca Juklak di sini)
Pendaftaran juga bisa dilaksanakan secara online melalui Contact Person -Isna Aziz : 083850318942 (WA) – Syolichah : 081235023113 (SMS) atau melalui pos dengan alamat SMA Negeri 2 Ngawi, Jln. Ahmad Yani Klitik Tromol Pos 7 Ngawi. (kn/cse)