Pemerintah Kabupaten Ngawi memang saat ini sangat memperhatikan sektor wisata untuk mengembangkan pariwisata di Bumi Orek-Orek ini. Beberapa terobosan telah dilakukan seperti Museum Trinil telah dipugar dan juga dipoles kembali, ajang rutin Adventure Trail, kini Waduk Pondok yang menjadi bidikan Dinas Pariwisata Budaya Pemuda dan Olah Raga.
Seperti dikutip dari InfoNgawi, Waduk Pondok, nama lain dari Waduk Dero yang berada di Kecamatan Bringin ini terasa nyaman untuk dijadikan ajang olah raga Jet Ski yang memacu adrenalin. Seperti Paralayang Motor, Adventure Trail, dan Olah Raga Jet Ski ini juga dibutuhkan nyali yang tinggi.
Awal Desember 2013 lalu, dua buah Jet Ski didatangkan untuk dilakukan uji coba oleh Bupati Ngawi Budi Sulistyono, dan Wakil Bupati Ngawi Ony Anwar Harsono. Jet Ski merupakan bagian olah raga atraksi yang bisa dijadikan untuk mengembangkan wisata air di Waduk Pondok. Diharapkan olah raga yang bersifat atraksi wisata akan semakin berkembang dan bisa menjadi daya tarik tersendiri sehingga mampu mengangkat nilai jual pariwisata.
Berlanjut, dirasa nyali masih tertantang, Kanang sapaan akrab Bupati Ngawi lakukan uji coba untuk kali kedua, Rabu (11/12/13). Bersama rombongan termasuk Kepala Dispariyapura, Eko Purnomo mencoba kecepatan Jet Ski seharga hampir 170 juta ini. Alat modern ini mampu melaju dengan kecepatan maksimal rata-rata 80 kilometer per jam.
“Untuk pengembangan Waduk Pondok sebagai tempat wisata air, kita bekerja sama dengan Jasa Tirta dan DAS Bengawan Solo. Kita ingin memoles Waduk Pondok baik dari sisi sarana, prasarana, budaya masyarakat sekitar serta segala sesuatu yang bisa menambah nilai jual obyek wisata ini,” terang Eko pada awak media.
Mendatang, lanjutnya, peralatan Jet Ski tersebut bisa disewakan dengan pengelolaan warga setempat. Secara geografis, Kabupaten Ngawi mempunyai titik-titik lokasi yang punya hamparan air seperti Waduk Pondok, Waduk Sangiran, Waduk Kuniran, Kali Madiun, dan Bengawan Solo. Ada gagasan untuk kedepannya bisa dikembangkan menjadi wisata air.
Keberadaan waduk untuk sementara berfungsi sebagai wisata mancing, irigasi pengairan, dan pengembangan budidaya perikanan di karamba-karamba. Sementara kultur masyarakat sekitar, bisa dibilang belum tersentuh pengembangan. Sehingga dengan adanya Olah Raga Jet Ski ini bisa diyakini akan menarik minat pengunjung untuk melirik ke Waduk Pondok. (InfoNgawi)