Jogorogo Menjadi Lokasi KKN Unida Gontor Angkatan-28. Foto-Kodim Ngawi
JOGOROGO – Pembukaan Kuliah Kerja Nyata (KKN) mahasiswa Universitas Darussalam (Unida) Gontor dilaksanakan kemarin, Rabu (17/05/2017) di gedung panti / kantor Desa Jogorogo. Jajaran Perangkat Desa, Kecamatan, Polsek, serta Danramil Jogorogo turut menghadiri acara pembukaan ini.
Jogorogo Menjadi Lokasi KKN Unida Gontor Angkatan-28. Ketua Lembaga Pengabdian Masyarakat (LKPM) Unida, H. Noor Syahid, M.Pd. dalam sambutannya mengajak mahasiswa untuk selalu menjaga nama baik almamater, selalu mengupayakan hal – hal positif, termasuk bekerjasama dengan perangkat desa, kecamatan, maupun aparat keamanan agar KKN berjalan dengan lancar.
Sementara itu Sekretaris Camat, Drs. Kundarwo yang mewakili Camat Jogorogo menyampaikan selamat kepada seluruh peserta KKN Unida Gontor angkatan 28 tahun 2017 ini. Dia berharap seluruh rangkaian agenda KKN dapat berjalan sukses dan aman.
Dr. KH. Ahmad Hidayatullah Zarkasi, MA mewakili rektor Unida dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada seluruh pihak atas penerimaan para mahasiswa dalam menggelar KKN di Jogorogo ini.
“Kami menyampaikan terimakasih kepada Bapak Camat, Muspika, Kepala Desa, dan seluruh jajarannya yang telah menerima mahasiswa kami dalam melaksanakan KKN. Mudah – mudahan selama pelaksanaan kegiatan bisa bermanfaat untuk masyarakat,” tegasnya.
Dia juga memohon dukungan dari semua pihak untuk membimbing dan mengarahkan anak didiknya guna kelancaran proses KKN yang merupakan pra syarat kelulusan menjadi sarjana. (kn/cse)