Jakarta, CNN Indonesia —
Presiden terpilih Prabowo Subianto hadir dalam acara bimbingan teknis dan rapat koordinasi nasional (Rakornas) Pilkada 2024 yang digelar Partai Amanat Nasional (PAN) di Jakarta, Kamis (9/5) malam.
Kehadirannya disambut hangat para kader PAN. PAN merupakan salah satu partai pengusung Prabowo-Gibran di Pilpres 2024. Mereka tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju bersama Gerindra, Golkar, Demokrat, dan lima partai nonparlemen lainnnya.
Prabowo sempat menyampaikan pidato dalam acara tersebut. Berikut poin-poin pidato Prabowo.
Janji makan gratis ke anak-anak, termasuk di Aceh-Sumbar
Prabowo berjanji memberikan makan siang gratis ke seluruh anak Indonesia, tak terkecuali di Aceh dan Sumatera Barat. Ia ingin membawa kebaikan dan kesejahteraan untuk seluruh rakyat.
“Kita akan buktikan kita membawa kebaikan, kesejahteraan untuk seluruh rakyat Indonesia. Kalau saya katakan kita harus kasih makan untuk semua anak-anak kita, termasuk yang di Aceh, termasuk di Sumatera Barat,” kata Prabowo.
Pada Pilpres 2024, Prabowo-Gibran kalah di Sumatera Barat dan Aceh. Provinsi ini dimenangkan oleh Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar.
Prabowo menegaskan bakal membuktikan bahwa ia dan jajaran akan bekerja untuk seluruh rakyat Indonesia tanpa pandang bulu.
Pihak yang tak mau bekerja sama jangan ganggu
Prabowo menghormati sikap pihak yang enggan bekerja sama dengannya di pemerintahan mendatang. Namun, ia meminta pihak-pihak tersebut tidak mengganggu.
“Yang tidak mau diajak kerja sama tidak apa-apa. Kalau ada yang mau nonton di pinggir jalan, silakan jadi penonton yang baik. Tapi kalau sudah tidak mau diajak kerja sama, ya jangan mengganggu,” kata Prabowo.
Prabowo menegaskan ia akan berjuang bersama seluruh kekuatan yang mau bekerja sama dalam membangun Indonesia ke depan. Ia menyatakan bakal mengamankan kekayaan Indonesia sepenuhnya untuk kepentingan bangsa.
“Orang lagi mau kerja kok. Kita mau kerja, kita mau kerja. Kita mau amankan kekayaan bangsa Indonesia,” ujarnya.
Diminta Jokowi temui pemimpin dunia untuk investasi
Prabowo juga mengungkapkan Presiden Joko Widodo (Jokowi) memerintahkannya untuk tur ke berbagai negara dan bertemu pemimpin dunia demi menarik investasi.
Jokowi, kata dia, mengingatkan bahwa investasi dari negara lain sangat diperlukan untuk mendukung pertumbuhan ekonomi. Apalagi, target Prabowo perekonomian bisa tumbuh hingga tujuh persen.
“Beliau malah perintahkan saya ‘kau berangkat ke sini, kau berangkat ke situ, kau perkenalkan diri kepada pemimpin ini. Perkenalkan diri kepada pemimpin itu, karena kita butuh investasi’,” kata dia.
Prabowo menuturkan investasi juga bertujuan untuk menciptakan lebih banyak lapangan pekerjaan di Tanah Air. Ia ingin rakyat dapat lapangan kerja yang terhormat.
Jokowi perintahkan menteri beri data ke Prabowo
Tak hanya itu, Prabowo juga mengungkapkan Presiden Jokowi sudah memerintahkan menteri Kabinet Indonesia Maju untuk memberikan data-data kepada dirinya. Ketua Umum Partai Gerindra itu menyanjung Jokowi sebagai sosok pemimpin yang ikhlas dan tulus dalam memimpin.
“Saya berterima kasih sama Pak Jokowi beliau benar-benar pemimpin yang ikhlas, beliau membantu saya. Beliau menyuruh semua menteri memberi data kepada saya,” kata Prabowo.
Prabowo juga menyampaikan Jokowi memberikan arahan kepadanya untuk berpergian dan memperkenalkan diri ke sejumlah pemimpin di dunia.
Bung Karno bukan milik satu partai
Pada kesempatan itu, Prabowo menyatakan sosok Presiden RI Sukarno dan pemikirannya bukan hanya milik satu partai, melainkan milik seluruh rakyat Indonesia.
“Walaupun ada yang ngaku-ngaku kan selalu bahwa seolah Bung Karno milik satu partai, tidak, Bung Karno milik seluruh rakyat Indonesia,” kata Prabowo.
Namun, Prabowo tak menyebutkan partai mana yang seolah memiliki Bung Karno tersebut.
Prabowo menegaskan akan memperjuangkan apa yang menjadi cita-cita Bung Karno dulu, salah satunya adalah agar Indonesia mandiri alias berdiri di kaki sendiri (berdikari). Ia pun mengklaim sejalan dengan Bung Karno yang tak bersedia kekayaan Indonesia hanya diperas bangsa lain.
Gagas energi dari sawit dan singkong
Prabowo juga menggagas swasembada energi atau bahan bakar minyak (BBM) sepenuhnya dari tanaman. Dia optimistis Indonesia bisa mencapai swasembada energi karena kekayaan alam Indonesia yang melimpah.
“Kita harus swasembada BBM, dan kita diberi karunia oleh Tuhan mungkin kita sedikit dari banyak negara seperti kita, kita bisa 100 persen BBM kita kita hasilkan sendiri dari tanaman,” kata Prabowo.
Prabowo menargetkan BBM jenis biofuel solar dari sawit hingga bensin dari etanol. “Etanol dari tebu, etanol dari singkong, etanol dari jagung, etanol dari tanaman-tanaman,” ucapnya.
(rzr/tsa)