NGAWI – Sekelompok anak terlihat bersuka ria di Gedung Kesenian Pemerintah Kabupaten Ngawi, Minggu (04/03/2018). Terlihat mereka sedang asyik bermain bersama dengan instruktur dari Rumah Cerdas Prima (RCP) Ngawi.
Social Gathering RCP Ngawi – Satu Hari Kebersamaan, begitulah kegiatan yang diselenggarakan oleh salah satu lembaga bimbingan belajar PAUD, TK, dan SD yang berkantor di Jl. Untung Suropati No. 22 Ngawi tersebut.
Terlihat beberapa peserta didik dari RCP Ngawi bersama dengan anak-anak dari yayasan Al-Munawwaroh mengikuti beberapa rangkaian kegiatan yang diselenggarakan, diantaranya: Tauziah dari Ustadz Zainul Fanany, Pemutaran Film Motivasi, serta pembentukan tim futsal RCP FC.
Dalam kesempatan yang berbahagia itu, Ustadz Zainul menyampaikan materi tentang akhlaqul karimah dan pemahaman secara agama tentang pendidikan akhlak dan moral. Sedangkan film motivasi yang diputar adalah yang bercerita tentang motivasi untuk kita selalu bersyukur atas apa yang kita miliki.
RCP Ngawi menyelenggarakan kegiatan ini tidak lain sebagai salah satu pembekalan kepada para peserta didik dan juga anak-anak yang hadir bahwa pendidikan itu tidak hanya akademik tetapi juga moral. Seperti yang selalu disampaikan, dengan kebersamaan dapat menumbuhkan rasa kepedulian tinggi satu dengan yang lain. (Tq/EventNgaw1)