Dr. Hj. Yuni Satia Rahayu, SS., M.Hum lahir di Ngawi, Jawa Timur, 28 Juni 1968 adalah sosok perempuan yang energik, kritis, dan tegas. Perempuan yang akrab dipanggil Neny ini adalah aktivis LSM yang tertarik dengan pemenuhan hak-hak perempuan. Yuni Satia Rahayu Aktivis dan Politisi. Yuni Satia Rahayu pernah menjadi wakil bupati Sleman yang menjabat pada periode 2010-2015.
Yuni Satia Rahayu banyak memiliki ketertarikan kepada hak-hak perempuan dan punya fokus perhatian untuk memperjuangkan isu-isu perempuan secara intens, lewat pendirian Forum Diskusi Perempuan Yogyakarta (1989). Forum ini membela hak-hak perempuan edukasi dan pengorganisasian serta advokasi.
Selain itu ia juga pernah membidani dan memimpin beberapa lembaga swadaya masyarakat, antara lain; Rumpun Tjut Nyak Dien/RTND (1991-1995), Organization Woman Advancement (OWA/1996-1997) di Palembang, Women Crisis Center (WCC/1997-1999), Rumpun Gema Perempuan Jakarta (2000-2005). Sama seperti RTND, Rumpun Gema Perempuan juga berkonsentrasi pada sector pekerja rumah tangga (PRT). Di Lembaga ini, ia menjabat sebagai Direktur Eksekutif dari tahun 2000–2005.
Ia kemudian bergabung dengan partai dan lebih intens menjadi pengurus partai setelah ia kembali ke Yogyakarta. Sesuai latar belakang aktivitasnya, ia menjabat sebagai Wakil Ketua Badan Penelitian dan Pengembangan (Balitbang) DPD Partai (2007 – 2010). Berikutnya, sebagai Wakil Ketua DPD Partai (2010 – 2014) dan Sekretaris DPD Partai .
Ada beberapa tulisan dan salinan liputan yang dimuat dalam blog pribadi Yuni Satia Rahayu dan aktif pula di media sosial Facebook dan Twitter.
|Wikipedia
|Blog