NGAWI — Beberapa hari tidak ada penambahan kasus konfirmasi baru, update perkembangan kasus COVID-19 kabupaten Ngauw per hari ini, Jumat (13/11/2020) dilaporkan ada 5 tambahan konfirmasi baru dan 4 konfirmasi dinyatakan sembuh/selesai.
Dari kelima tambahan konfirmasi baru hari ini, 4 di antaranya adalah Orang Tanpa Gejala, sedangkan 1 orang lainnya tercatat dengan disertai gejala.
Data konfirmasi hingga hari ini di Kabupaten Ngawi, kumulatif berjumlah 259 kasus, 230 kasus telah dinyatakan sembuh, 18 kasus masih aktif dan menjalani isolasi, serta 11 kasus dilaporkan meninggal.
Status kabupaten Ngawi secara epidemiologi dengan indikator dari Gugus Tugas Pusat adalah termasuk dalam kategori Zona Kuning. Tingkat kesembuhan (Recovery Rate) mencapai 88.80% dan tingkat kematian (Fatality Rate) mencapai 4.25%.
Sementara itu untuk jumlah suspek aktif per hari ini total ada 33 kasus. Jumlah tersebut tercatat berkurang 1 kasus dari jumlah yang dilaporkan pada hari kemarin. (cse)